INTINEWS.CO.ID, BICARA MEDSOS – Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (Capres) pada Pemilu 2024, yang diusung PDI Pejuangan, Kelahiran tanggal 28 Oktober 1968, di Karanganyar, Jateng, Ayahnya bernama Parmudji Pramudi Wiryo adalah seorang polisi. Sosok Ganjar Pranowo pemimpin mencintai kebinekaan menegaskan ya Kita bersaudara karena Kita satu Indonesia.

Ganjar Pranowo menduduki posisi Gubernur Jateng selama dua periode, yang saat ini masih mengemban amanah sebagai Gubernur Provinsi Jawa Tengah (Jateng). Ganjar Pranowo sebagai Capres yang diusung Partai Demokrasi (PDI) Perjuangan, yang secara resmi diumumkan oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri di Istana Batu Tulis, Kota Bogor, Jawa Barat (Jabar), pada hari Jumat, (21/4/2023).

Dari media sosial (Medsos) Twitter akun @ganjarpranowo (Ganjar Pranowo) pada hari Selasa, (16 Mei 2023), jam 19.43 WIB (7.43 PM), posting dengan tulisan sebagai berikut:
Kita bahagia jika saudara-saudara bahagia. Karena kita satu Indonesia! Rumah Pembauran ini jadi meeting point bagi seluruh etnis dan suku di Indonesia yang bermukim di Jawa Tengah. Ini adalah ikhtiar agar ruang dialog persatuan sesama anak bangsa semakin terbuka. Jika selama ini kita cuma bergerak dalam seremonial dan anjangsana, maka inilah rumah tanpa pintu bagi semua.
Dari media sosial (Medsos) Twitter akun @ganjarpranowo (Ganjar Pranowo) juga posting video dengan durasi 1:50 itu dengan betuliskan:
“Silaturahmi bersama warga lintas etnis di Wisma Perdamaian, Semarang”
Berpegang teguh “Bhineka Tunggal Ika” adalah esensi yang selalu dibutuhkan rakyat Indoensia menjadikan Negara Indonesia damai, maju dan sejahtera. Sosok Ganjar Pranowo pemimpin mencintai kebinekaan menegaskan ya Kita bersaudara karena Kita satu Indonesia.
(Redaksi/Ogi “Jhenggot”)